Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh… Ahlan Wasahlan Wamarhaban Bikum… Selamat Datang Ke Blog Saya… Terima Kasih.

Minggu, 20 November 2011

Kalau cinta, katakan!

Rintik hujan semakin deras ku dengar. Sepintas ku lihat tetangga yang lalu lalang sambil mempercepat langkah kaki, agar hujan tak lebih banyak membasahi .

Di depan, kulihat sepasang remaja berpakaian sma saling becanda. Maaf, bukannya menguping pembicaraan mereka. Hanya saja. Tanpa sengaja, Aku merasa apa yang mereka bicarakan tentang kehidupan masa depan yang menurutku masih terlalu jauh. rasa yang begitu cepat. Dan belum pada waktunya itu. Membuat mata dan telingaku ku sedikit kikuk melihat pemandangan yang ada didepan.

Tiba-tiba, hp ku berdering. Nada sms. Ku lihat pengirimnya. Seorang sahabat dekatku, Vina.

Jika aku dapat menarik ”PELANGI”

Maka aku akan membentuk ”namamu”

Lalu akan aku kembalikan lagi ke ”LANGIT”

Agar semua orang tahu berapa bahagianya aku ”MENGENALMu

Uhibbukifillah ya ukhti (aku mencintaimu karena allah wahai saudariku)

Hmm, sms sahabatku ini membuatku tersenyum

Cinta

Ungkapan cinta seringkali kita dengar lewat siapa saja. Baik muda, remaja, dewasa maupun orang tua sekalipun. Awalnya aku merasa cinta tidak perlu di ungkapkan dengan kata-kata, jujur saja, di lingkungan keluarga ku, tidak pernah rasa cinta itu di ungkapkan dengan kata-kata. Tapi rasa cinta itu lebih kepada pembuktian. Bisa berbentuk hadiah ataupun dalam bentuk mencukupi semua kebutuhan yang aku perlukan. Di rumah , aku tidak pernah sekalipun mendengarkan kata-kata sayang, atau “aku mencintaimu”. Makanya, ketika awal perkuliahan ada teman ku yang mengatakan ‘aku mencintaimu’. Ada yang aneh menurutku. Kenapa dia mengungkapkan cinta ke aku ya? Fikirku.

Karena saat itu, yang ku tau, kata-kata itu biasanya hanya ditujukan dari seorang perempuan ke pasangannya. Begitu juga sebaliknya (hmm, begitu sempit fikiranku saat itu) tapi setelah itu, aku tau, bahwa rasa cinta itu tidak hanya bahkan tidak cukup lewat pembuktian saja. Melainkan lebih indah jika juga di sampaikan lewat kata-kata. Karena dengan mengungkapkannya, kita tau bahwa ada orang yang begitu mencintai dan menyayangi kita.

Yach setelah di kirimi sms-smsan seperti itu, dengan memberanikan diri, walaupun masih terasa agak aneh, aku mulai membiasakan diri setiap mengirimi sms ke teman atau ke saudara. Aku sering dengan menutup nya dengan kata ‘ana uhibbukifillah’, atau ‘I love u coz Allah’.

Buat teman-teman, yang mau mengungkapkan rasa cinta nya keorang tua, Silahkan…..! karena yakinlah ada rasa haru pada orang tua, ketika kita mengatakan cinta kepada mereka

Upss, tapi tunggu dulu, bukan berarti kita bebas mengungkapkannya kepada siapapun, apalagi kepada lawan jenis yang bukan mahram kita. Karena itu bisa menimbulkan fitnah. Biarlah cinta seperti itu datang nya nanti,ketika saat nya sudah tiba. Karena cinta itu akan terasa indah jika sudah pada waktunya.

So, kalo cinta, katakan!!!

0 komentar:

Posting Komentar